Berita / Artikel
Sejarah Kepemimpinan Desa Manjunto Jaya
Desa Manjunto Jaya adalah nama suatu wilayah di Kecamatan Air Manjunto Kabupaten Mukomuko yang penduduk aslinya adalah Tranmigrasi pada Tahun 1985 yang berasal dari Jawa Tengah, Yogyakarta, DKI, dan Jawa Barat yang lebih dikenal dengan sebutan SP 1 Air Manjunto.
Desa SP 1 Air Manjunto sudah terbentuk pada Tahun 1985 pada saat itu masih berjumlah 400 KK dan dipimpin olek KUPT yang bernama Bapak Djidji Djunaedi.
Pada tahun 1987-1988 pengelolaan Desa diserahkan kepada Pemerintah Daerah Bengkulu Utara dan selanjutnya dilakukan Pemilihan Kepala Desa yang pertama dan terpilih Bapak Fatayan.
Tanah yang digunakan untuk lokasi Desa Manjunto Jaya berasal dari penyerahan tanah Negara dan penduduk lokal, pada fase inilah perkembangan Desa terbentuk. Pemerintahan Bapak Fatayan mengundurkan sebelum masa jabatanya berakhir dan dilanjutkan oleh Bapak Bapak Zaenal maksum sebagai Kepala Desa. Pada tahun 2000 Bapak Zaenal Maksum terpilih kembali menjadi kepala desa untuk keduakalinya. dan pada Tahun 2006 dilakukan pemilihan Kepala Desa dan terpilih Bapak Yasir sebagai Kepala Desa dan pada periode inilah pemekaran Desa terjadi, yang dulu sebutannya Desa SP 1 Air Manjunto Kini menjadi Dua desa yakni desa induk bernama Desa Manjunto Jaya sedangkan pemekaranya disebut Desa Sinar Jaya.
Kemudian tahun 2012 masyarakat Desa Manjunto Jaya untuk yang keempat kalinya melakukan pemilihan Kepala Desa pada periode inilah Bapak Suratman terpilih menjadi Kepala Desa sampai dengan Tahun 2018 dan Pada Tahun 2018 pemilihan Kepala Desa yang yang ke Lima kalinya dilakukan dan ibu Dwi Sartika Sari Terpilih sebagai Kepala Desa Periode 2019-2024. Akan tatapi Ibu Dewi Sartika Sari tidak dapat melanjutkan kepimpinan hingga akhir periode jabatan, Maka pada tanggal 12 November 2021 telah diadakan Pelihan Kepala Desa Antar Waktu (PAW) masa bakti 2021 sampai 2024. Hasil pemilihan tersebut, bapak YASIR kembali menjadi Kepala Desa hingga akhir tahun 2024.(afz_30/04/2024)
Endah
08 Oktober 2024 09:12:56
Makin maju dan sukses, dan makmur desa manjuto jaya, lopa lope Up BPD donk KK♥️♥️♥️